Ada sebuah pepatah yang mengatakan bahwa ibu adalah sahabat sejati untuk anak-anaknya, hanya ibulah yang selalu setia tetap bersama kita dalam kesedihan, kesusahan bahkan dalam keadaan terpahit sekalipun. Dalam kehidupan ini, sosok ibu atau figur seorang ibu memang memiliki peran yang begitu penting dalam perkembangan dan mental serta emosional seorang anak.
Dalam setiap rumah tangga, peran seorang ibu amat diperlukan. Sebaik-baiknya seorang ayah, tetap tidak dapat dipungkiri ia tidak dapat menggantikan peran sebagai ibu. Kasih sayang, kepekaan dan kelemah-lembutan inilah yang menjadi kodrat illahi yang tidak dimiliki seorang pria. Untuk seorang anak, rasa peka dan kelembutan ibulah yang biasa mereka manfaatkan untuk berbagi dan mencurahkan isi hatinya serta seluruh beban dan masalah kehidupannya.
Karakter seorang ibu amat penting bagi setiap anak baik perempuan maupun laki-laki. Namun khusunya untuk anak laki-laki, bagi mereka ibu adalah cinta pertamanya dan cita sejatinya, seseorang yang dapat mendidiknya untuk menjadi pribadi yang bertanggug jawab serta penuh kasih. Nah, untuk para ibu, betapa penting peran serta tugas anda dalam mendidik putera-putera anda menjadi pribadi yang baik dan bertanggung jawab.
Berikut ini beberapa aturan yang sebaiknya anda terapkan pada si jagoan kecil :
1. Ajarkan Putera Anda Untuk Menghormati Wanita
Mendidik seorang anak laki-laki umumnya akan lebih sulit dibandingkan dengan anak perempuan. Terutama ketika anak marah. Ketika anak perempuan marah, mungkin ia hanya akan menangis dan merengek-rengek, berbeda dengan anak laki-laki, emosi yang begitu meledak akan membuat anak laki-laki berani memukul anda sambil menangis ketika mereka marah. Ajarkan anak anda untuk tidak melakukan hal tersebut. Sebab bagaimanapun hal tersebut tidak baik dilakukan meskipun ketika anak masih dalam tahap mengendalikan emosinya. Berikan pemahaman pada anak untuk membuka pintu bagi anda dan wanita lainnya. Berikan pula pemahaman bahwa wanita adalah mahluk yang harus dihargai dan dilindungi.2. Berikan Sosok Teladan yang Bisa Diikuti Oleh Putera Anda
Teori mengenai sebuah aturan saja tidak akan cukup membuat putera anda menjadi pribadi yang baik, putera anda membutuhkan sosok nyata yang bisa ia contoh. Untuk itu, berikan ungkapan pada putera anda betapa ayahnya adalah sosok yang hebat. Hal ini juga akan ikut membangun rasa hormat anak terhadap ayahnya. Selain itu, dorong pula suami anda untuk mengikutsertakan putera anda ketika mengerjakan tugas disekitar rumah.3. Ajarkan Mengenai Kesopanan dan Kebersihan
Mengajarkan kebersihan bukan hanya teori yang harus diajarkan pada anak perempuan saja. Anak laki-laki juga perlu mendapatkan pelajaran ini. Ajarkan anak anda untuk belajar mengurus diri mereka sendiri, memotong kuku sendiri dan menyisir rambut sendiri. Hal ini akan membangun kebiasaan baik peduli kesehatan pada putera anda.Nah, itulah dia beberapa aturan yang sebaiknya ibu terapkan pada anak laki-laki ibu dirumah. Mengajarkan anak sejak usia dini mengenai atura-aturan yang perlu mereka jaga tentu akan lebih mudah diserap dan diharapkan dapat menjadi kebiasaan hingga mereka dewasa nanti.
0 komentar:
Posting Komentar